Selasa, 23 Oktober 2012

Hadiah Tabungan Siginjai Periode II Diserahkan

SUNGAIPENUH–Bank Jambi  Cabang Sungaipenuh menyerahkan hadiah undian Tabungan Siginjai Periode II tahun 2012, kepada 6 orang pemenang undian, Selasa (16/10) bertempat di Bank Jambi Cabang Sungaipenuh.
            Penyerahan hadiah undian ini, setelah dilaksanakan pengundian Tabungan Siginjai periode II, pada tanggal 28 September 2012 di Ratu Convention Center, berdasarkan surat izin dari Kemensos RI No. 880/LJS/09/2012.

            Hadiah utama atau Grand Prize, berupa satu unit mobil Daihatsu Xenia, yang didapatkan oleh Juhar Pani, warga Siulak Deras, diserahkan langsung oleh Sekda Kerinci, Zulpahmi, SH, MH.
            Kemudian Hadiah I, motor Honda Scoopy yang dimenangkan oleh Jusli, diserahkan oleh Pimpinan Cabang Bank Jambi Kantor Cabang Sungaipenuh, Sudirzan.
            Kemudian untuk hadiah II, motor Yamaha Mio Soul, dimenangkan oleh Nasroel Yazid, hadiah III, satu unit Laptop dimenangkan oleh Mulia Putra, hadiah IV, TV 29 inc SHARP SK-17 dimenangkan  oleh Warni, dan terakhir hadiah V, Kulkas 1 pintu SHARP SK-17 dimenangkan oleh Hindra Ojong.
            Kempat hadiah ini diserahkan oleh para kepala di Bank Jambi Kantor Cabang Sungaipenuh.
            Direktur Utama Bank Jambi, Subekti Heriyanto, mengatakan, 3 hal yang harus menjadi perhatian seluruh Bank Jambi Kantor Cabang di Provinsi Jambi, dan sudah menjadi komitmen untuk dilaksanakan secara sungguh-sungguh yakni peningkatan kinerja atau bisnis, peningkatan pelayanan, dan pencegahan Fraud.
            Sekda Kerinci, Zulpahmi, SH, MH, usai penyerahan hadiah undian mengatakan, Pemerintah Kabupaten Kerinci berharap kepada Bank Jambi untuk dapat membuka kantor kas diwilayah Kerinci bagian Hilir, yakni di desa Jujun Kecamatan Keliling Danau, dan di Hiang, Kecamatan Sitinjau Laut. Guna meningkatkan dan mempermudah pelayanan bagi nasabah.
            Sementara itu, Pimpinan Cabang Bank Jambi Kantor Cabang Sungaipenuh, Sudirzan, kepada harian ini mengatakan, pihaknya akan berupaya untuk membuka kantor kas di kecamatan-kecamatan di Kerinci yang jauh dari pusat Kota pada tahun 2013 mendatang.
            “Iya, kita upayakan tahun 2013 setidaknya di Jujun dan Hiang sudah dibangun kantor kas, kalau bisa disemua kecamatan yang jauh dari pusat Kota. Untuk kawasan Kerinci Ulu seperti Kayu Aro dan Siulak sudah ada,”tukasnya.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih Telah Mau Berkunjung Datang di Blog Berita Bagi Kita Semua, Siapapun Anda Boleh Menulis, Berkomentar, Mengirimkan Berita, Membuat Artikel ataupun Menceritakan tentang Hobby Masing-Masing, Kami Tidak bertanggung Jawab Dengan Akibat Yang ditimbulkan Konten Berita dan Artikel di Blog Ini, Pikir itu Pelita Hati,Jadi PIKIRKANLAH!!!, Komentar Yang Meniggalkan Links PORNO Akan Dihapus!!!